Begini 5 Contoh Jenis Surat Memo dan Cara Membuatnya

Posted on

Surat memo merupakan surat yang umum digunakan dalam sebuah aktivitas perusahaan, atau instansi dimana walaupun surat ini sederhana tetapi memiliki arti penting. Maka dari itu, penting bagi anda mengetahui contoh jenis surat memo dan cara membuatnya agar anda tidak salah dalam menggunakan dan menerapkannya.

Lalu apa itu surat memo? dan apa saja jenis-jenis surat memo? Sekedar informasi, surat memo adalah sebuah surat nota, surat informasi, atau surat pengertian tidak resmi dimana surat memo ini bisa memuat surat pernyataan dalam hubungan diplomasi, atau bisa juga sebagai bentuk komunikasi yang berisi saran, arahan, atau penerangan (memorandum). Memo terbagi ke dalam dua jenis ada yang resmi dan tidak resmi. Adapun memo resmi umumnya dikeluarkan oleh lembaga, instansi atau organisasi, sedangkan memo tidak resmi biasanya dikeluarkan secara personal atau individu.

Surat memo sendiri bisa dibuat dengan beberapa macam tujuan, yang bisa anda simak sebagai berikut.

  • Memo Tentang Perubahan Jadwal
  • Memo Mengenai Pengerjaan Renovasi Kantor
  • Memo yang Menanyakan Perkembangan Sebuah Proyek
  • Memo yang Berisi Pemberitahuan WFH
  • Memo yang Berisi Pengumuman Meeting

Cara Membuat Surat Memo

Walaupun terkesan sederhana dan mudah, tetapi dalam membuat surat memo terdapat beberapa poin penting yang harus anda perhatikan. Apa saja itu? simak sebagai berikut.

Header

Header berfungsi untuk memberi label dari isi memo. Biasanya Anda cukup menuliskan “Memorandum” atau “Memo” saja. Anda juga bisa mencantumkan siapa penerima, pembuat, tanggal memo dibuat, dan subjeknya.

Baca Juga :  Passing Grade UNSULBAR 2020/2021 :Fakultas + Jurusan

Paragraf Pertama

Paragraf pertama berisi tujuan dari isi memo tersebut. Memo harus dibuat dengan singkat, padat, dan jelas. Jadi, anda harus menyampaikan informasi yang penting. Anda bisa menulis informasi di awal dan berikan penjelasan di paragraf selanjutnya.

Paragraf Kedua

Paragraf kedua dari memo berisi konteks dan bukti pendukung.

Paragraf Ketiga

Di paragraf ketiga, anda bisa menuliskan permintaan atau harapan reaksi dari orang yang mendapatkan memo tersebut.

Contoh Surat Memo

Contoh Surat Memo Resmi Sekolah

SMA NEO CULTURE ZONE

Jl. Citizen No.127 Tanjung Karang Barat

Telp. (081) 332344 Email: culturezonehighschool@gmail.com

MEMO

Dari: Kepala Sekolah

Kepada: Ketua OSIS SMA Neo Culture Zone

Saya ingin berdiskusi dengan Anda perihal pasca pelaksanaan Festival Tahunan dalam rangka Ulang Tahun Sekolah Ke-23 yang akan berlangsung selama tiga hari. Diskusi ini untuk membahas mengenai murid – murid supaya dapat lebih siap mempersiapkan Festival Tahunan.

Diskusi akan dilaksanakan pada tanggal 22 Oktober 2019. Dimohon semoga Anda dan segenap anggota OSIS menyiapkan data – data perihal kesiapan Festival. Insya Allah diskusi ini akan diselenggarakan nanti siang setelah istirahat kedua di ruangan OSIS. Sekian dan terima kasih.

Bekasi, 20 Mei 2023

Kepala Sekolah

Kuncoro

Contoh Surat Memo Perusahaan

Eska Lokal

Jl.Jendral Sudirman No.18 Depok

Telp. 0212121212

MEMO

Dari: Direktur Utama

Kepada : Staff Keuangan

Tolong Anda persiapkan laporan keuangan bulan ini. Laporan tersebut akan digunakan sebagai bahan evaluasi dengan dewan direksi yang akan dilaksanakan pada rapat bulanan, tanggal 19 Desember 2019, pukul 10.00 WIB, di aula kantor.

Laporan keuangan tersebut masih banyak yang perlu untuk dipersiapkan, maka dari itu saya sangat berharap agar Anda dan segenap staf dapat menyiapkan laporan tersebut secepat mungkin. Jangan lupa untuk softcopy laporan tersebut kirimkan ke surel saya. Sekian dan terima kasih.

Baca Juga :  Pengertian Kesehatan

Depok, 20 Mei 2023

Contoh Surat Memo Organisasi

Dinas Pendidikan Jawa Tengah

Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 1 Solo

MEMO

20 Mei 2023

Dari : Kepala Sekolah

Kepada : Seluruh Dewan Guru Dan Staff Sekolah

Dimohon untuk seluruh dewan guru dan para staf untuk ikut serta mengingatkan para siswa SMK Negeri 1 Solo dalam gerakan kerapian, seperti memasukan baju, memakai sepatu hitam seragam, dan kerapian rambut, hal ini dilakukan agar para siswa menjadi terlatih dan terbiasa untuk selalu tampil rapi pada saat berada di lingkungan sekolah maupun di luar sekolah. Terimakasih.

Kepala Sekolah

Kirino Saputra

Contoh Surat Memo Resmi Sekolah

SEKOLAH MENENGAH PERTAMA PRODUCE 101

Jl. Anggrek no.48 Bekasi

MEMO

Kepada : Wali Kelas VIII B Bekasi, 20 Mei 2023

Dari : Kepala Sekolah

Dimohon kepada wali kelas VIII B untuk segera meninjau kembali anggaran kebutuhan pokok panitia guna perpisahan siswa pada 10 Agustus 2022. Terima kasih.

Kepala Sekolah

Slamet Raharja

Contoh Surat Memo Resmi Perusahaan

Adhi Karya 20 Mei 2023

Jl. Gajahmada No. 20

Semarang

MEMO

No : 03/BM

Dari : Kepala Bagian Personalia

Kepada: Bagian Keuangan 1

Hal : Laporan pembagian gaji karyawan divisi 1 bulan Agustus 2022

Kepala Bagian Personalia

Nanang Ismail

Demikian informasi mengenai contoh jenis surat memo dan cara membuatnya. Semoga berguna dan bermanfaat.